Hasil Liga Inggris - Liverpool 3-2 Tottenham Hotspur
Hasil Liga Inggris - Liverpool 3-2 Tottenham Hotspur |
Gol dari Mario Balotelli yang menjadi penentu kemenangan dengan skor bola 3-2 Liverpool dalam pertandingan ini. Raihan poin Liverpool pun saat ini nyaris menyamai raihan poin Tottenham.
Dengan hasil ini, Liverpool sekarang mengemas 42 poin dalam 25 pertandingan, tertinggal satu poin dari Spurs yang ada satu strip lebih baik di posisi klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan menghuni peringkat enam.
Babak Pertama
Indikasi pertandingan antara Liverpool vs Tottenham Hotspur akan berjalan seru sudah tampak sejak awal pertandingan. Keduanya tampak tampil terbuka dan membuat beberapa peluang untuk membuka keunggulan.
Harry Kane memiliki peluang pertama mengemas gol, walaupun kemudian berhasil digagalkan Mignolet di menit ketujuh. Sementara tembakan Sturridge dua menit berselang masih bisa dihentikan Lloris.
Kiper asal Prancis itu kembali melakukan penyelamatan atas tembakan kaki kiri Sturridge memasuki menit 11. Tapi empat menit kemudian, gawangnya kecolongan. Sturridge mengirim bola yang langsung disontek Lazar Markovic melalui tembakan keras jarak jauh yang tak bisa dihalau Lloris.
Liverpool masih menguasai jalannya permainan usai sukses unggul, memaksa pemain Spurs ada dalam kondisi tertekan. Namun gawang tim tuan rumah justru kecolongan pada tengah pertandingan.
Harry Kane suskes memanfaatkan bola terobosan Lamela dengan melesatkan tembakan keras dan gagal diantisipasi Mignolet. Skor bola sementara pada menit 26 adalah 1-1.
Tempo laga masih berjalan dengan tensi tinggi. Memasuki menit 38, peluang lain dimiliki Ibe, tapi Lloris bermain sigap menjaga gawangnya.
Tidak banyak peluang tercipta mendekati turun minum. Skor bola 1-1 pun menjadi hasil akhir 45 menit pertama.
Babak Kedua
Babak kedua berawal dengan Liverpool langsung menekan. Memasuki menit 52, pelanggaran terjadi di area penalti Spur yang berujung pada tembakan 12 pas Liverpool.
Pelanggaran terjadi usai Danny Rose mengganjal Sturridge saat penyerang Liverpool itu bermanuver di zona berbahaya lawan.
Steven Gerrard pun menjadi algojo dan melakukan tugasnya dengan sangat baik menyarangkan bola ke gawang Tottenham. Liverpool memimpin 2-1 memasuki menit 5-3.
Tottenham merespon dengan peluang memasuki menit 55. Mignolet masih sigap memastikan tembakan yang dimiliki Lamela. Namun memasuki menit 61, kiper Belgia itu harus kembali mengambil bola dari gawangnya.
Eriksen melesatkan tembakan bebas dan suskes digagalkan Mignolet. Kane bereaksi dengan cepat kemudian mengumpan dan diselesaikan oleh Dembele dengan baik.
Brendan Rodgers melakukan sedikit perubahan di timnya mengingat cedera yang didapat Gerrard, termasuk memainkan Mario Balotelli menggantikan Sturridge pada menit 74.
Ibe lantas muncul sebagai motor serangan Liverpool memasuki menit 77, namun peluang yang dibuatnya bisa diantisipasi Rose.
Memasuki menit 83, Mario Balotelli berhasil membawa Liverpool kembali unggul. Crossing Lallana di sisi kanan diceploskan dengan mudah oleh Super Mario dari jarak dekat.
Tottenham coba untuk ketiga kalinya menyamakan kedudukan dalam laga ini. Tekanan dilakukan ke jantung pertahanan Liverpool, namun hingga berakhirnya waktu normal, upaya tim tamu belum berbuah.
Tottenham masih memiliki waktu empat menit di masa injury time untuk mengejar ketertinggalan. Namun keunggulan 3-2 Liverpool berhasil dipertahankan. Kemenangan pun bertahan di Anfield.
Susunan Pemain:
Liverpool: Mignolet, Can, Skrtel, Sakho, Moreno, Gerrard, Henderson, Markovic, Ibe, Sturridge, Coutinho
Tottenham: Lloris, Rose, Vertonghen, Dier, Walker, Bentaleb, Mason, Eriksen, Dembele, Lamela, Kane
Sumber : Hasil Liga Inggris - Detik Sepak Bola